Semarang, formakipwalisongo.org -Departemen Sosial dan Advokasi FORMAKIP (Forum Mahasiswa KIP-K) Walisongo kembali mengadakan kegiatan FORMAKIP Berbagi dengan mengusung tema “FORMAKIP Walisongo Menginspirasi: Menjadi Sahabat dalam Mengukir Keceriaan di Bulan Ramadhan”, pada Selasa (26-03-2024).
Berlangsung di TPQ Aisyiyah, Acara dibuka oleh Icah Hamidah (Anggota KIP-K 21) dan Sulastri (Anggota KIP-K 22). Pada sesi pembukaan, Pengurus TPQ Aisyiyah Ngaliyan mengucapakan terimakasih kepada Pengurus Pusat FORMAKIP Walisongo pada sambutannya.
”Terima kasih sudah berkenan mengadakan kegiatan disini, untuk anak-anak TPQ harus teratur pas kegiatan ini,” pungkas Bu Sevi, pengurus TPQ Aisyiyah Ngaliyan.
FORMAKIP Berbagi tahun ini terususun dengan beragam rangkaian acara. Diantaranya adalah menonton bersama film Nusa dan Rara dan Eksperimen air yang tidak menyatu dengan minyak. Pada kesempatan tersebut anak-anak TPQ Aisyiyah sangat antusisas terhadap pemaparan dari para panitia FORMAKIP Berbagi mengenai eksperimen tersebut.
Selain itu, Pengurus FORMAKIP WALISONGO juga
mrnyajikan beberapa kuis untuk anak-anak TPQ.
”Siapa yang bisa melafalkan doa mau makan,” ucap icah mengajukan pertanyaan kepada anak-anak TPQ.
Dengan lantang, salah satu anak TPQ mengacungkan tangan untuk menjawab pertanyaan tersebut.
"Allahumma Bariklana Fii maa Rozaqtanaa Waqinaa adzaba naar,” jawab salah satu anak TPQ.
Pukul 17.40, kegiatan dilanjutkan dengan
pembagiaan doorprize dan takjil untuk anak-anak TPQ. Acara ditutup
dengan buka puasa bersama.
”Harapannya kegiatan ini dapat berlanjut di
periode selanjutnya dengan konsep yang baru dan menarik,” harap Usamah, Koordinator
Departemen Sosial dan Advokasi.
Reporter: Usamah Imam
Editor: Henik Ika Ulfawati
Tidak ada komentar:
Posting Komentar