bidikmisiwalisongo.org - Rangkaian Harlah BMC Walisongo ke-9 resmi dibuka pada Jumat, (12/5/2023)
Berlangsung di Ruang Teatrikal ISDB FITK, upacara pembukaan ini dihadiri oleh Alimul Huda, Kasubag Akademik dan Kemahsiswaan, Andi Raharjo Saputro, Ketua Kalam BMC Walisongo sekaligus Demisioner Ketua SEMA FITK 2014 sebagai pemateri, serta anggota Bidikmisi/KIP-Kuliah UIN Walisongo Semarang.
Dikemas dengan mengadakan Workshop Public Speaking bertemakan "Master The Art of Public Speaking", anggota BMC Walisongo penuh antusias mengikuti seluruh rangkaian acara.
Selaku pemateri, Andi menyampaikan materi dengan menarik. Andi memaparkan bagaimana menjadi public speaker yang baik. Untuk menjadi public speaker yang baik, seseorang harus memahami teknik dasar public speaking. Diantaranya yaitu: percaya diri, teknik vokal, ekspresi dan gestur, serta komunikatif.
Andi menjelaskan seseorang akan lebih didengar jika orang tersebut realistis, rasionalis, matematis, logis, dan menggunakan diksi ilmiah.
Dipenghujung acara Andi mengungkap bahwa public speaking sangat penting.
"Apalagi notabennya untuk orang-orang yang berprestasi," pungkas Andi.
Reporter: Henik Ika Ulfawati
Tidak ada komentar:
Posting Komentar