• BMC Walisongo Adakan Tasyakuran bagi Wisudawan dan Wisudawati Bidikmisi

    Tasyakuran Wisudawan dan Wisudawati, Minggu, (29/08/21)

    Sekretariat BMC Walisongo


    Semarang-BMC Walisongo.com, BMC Walisongo 2021 adakan acara tasyakuran wisudawan dan wisudawati pada hari Minggu, 29 Agustus 2021 yang dimulai pada pukul 09.00 WIB hingga selesai di sekretariat BMC Walisongo yang berlokasi di Jl. Karonsih Timur Raya IV No. 185, Ngaliyan, Semarang. Hal yang melatarbelakangi diselenggarakannya acara ini dikarenakan tasyakuran sendiri merupakan program kerja dari BPH yang sudah turun temurun terlaksana, dimana tasyakuran ini bertujuan untuk menjalin hubungan yang baik antara wisudawan dan wisudawati dengan pengurus BMC. Kegiatan ini dihadiri oleh 2 orang wisudawan dan wisudawati serta 12 pengurus BMC Walisongo. Minggu (29/08/21).

    Adapun runtutan acara dalam kegiatan ini diawali dengan pembukaan, sambutan ketua umum BMC Walisongo, sambutan perwakilan wisudawan dan wisudawati BMC Walisongo, sharing, do’a, potong tumpeng dan foto bersama, serta terakhir penutupan.

    Ernawati selaku penanggungjawab acara tasyakuran ini mengungkapkan bahwa ia sangat senang karena acara tersebut dapat terselenggara dengan baik walaupun acara dimulai sedikit terlambat. Namun selebihnya acara berjalan dengan lancar sesuai dengan yang diharapkan.

    Ernawati juga berharap semoga ilmu yang telah didapat para wisudawan dan wisudawati dapat bermanfaat bagi masyarakat.

    “Saya berharap semoga ilmu yang telah didapat para wisudawan dan wisudawati dapat bermanfaat bagi masyarakat ” Ujarnya saat diwawancarai.


    Rep. Dinny Indhikri Azzahra

    Red. Rajendra Walad Jihad

  • You might also like

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.