Pembinaan Akademik, Selasa (10/08/21)
Online Via Zoom
Semarang-BMC Walisongo.com, BMC FITK dibawah naungan Departemen Sosial dan Advokasi BMC Walisongo mengadakan kegiatan Pembinaan Akademik tingkat fakultas pada hari Selasa, 10 Agustus 2021 mulai pukul 08.00 WIB hingga selesai. Kegiatan ini diselenggarakan secara online melalui media Zoom Meeting dengan diikuti oleh seluruh mahasiswa penerima beasiswa Bidikmisi dan KIP-K di lingkungan Fakultas Ilmu Tarbiyah & Keguruan. Adapun pembicara pada kegiatan ini adalah Prof. Dr. H. Muslih, M.A yang merupakan Wakil Dekan III Fakultas Ilmu Tarbiyah & Keguruan. Selasa (10/08/21)
Sholikhah selaku anggota Departemen Sosial dan Advokasi BMC Walisongo menjelaskan bahwa kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya monitoring dari birokrasi fakultas terhadap prestasi dan semangat belajar mahasiswa penerima beasiswa Bidikmisi dan KIP-K di lingkup Fakultas Ilmu Tarbiyah & Keguruan. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan sebagai ajang silaturahmi antar mahasiswa penerima beasiswa Bidikmisi/KIP-K dengan birokrasi di fakultas. Sholikhah juga menjelaskan bahwa nantinya kegiatan ini juga akan dilaksanakan di fakultas lain.
Dalam pelaksanaannya, kegiatan ini terbilang lancar meskipun terdapat beberapa kekurangan. Diwawancarai melalui Whatsapp, Yulia Mayasari selaku Ketua Panitia mengungkapkan bahwa tingkat penguasaan media yang digunakan dari beberapa panitia masih kurang. Selain itu banyaknya peserta yang mematikan kamera saat acara berlangsung juga membuat panitia harus terus mengingatkan peserta sehingga cukup banyak waktu yang terbuang di awal kegiatan.
Prof. Dr. H. Muslih, M.A selaku Wakil Dekan III Fakultas Ilmu Tarbiyah & Keguruan sekaligus pengisi materi pada kegiatan ini berpesan bahwa mahasiswa Bidikmisi dan KIP-K harus mampu memberikan kontribusinya untuk negeri secara maksimal. Selain itu, mempertahankan nilai akademik, lulus tepat waktu, berprestasi, dan menjaga nama baik instansi juga harus dilakukan sebagai bentuk rasa syukur dan tanggung jawab atas beasiswa yang telah didapat.
Yulia Mayasari berharap seluruh pesan yang disampaikan pimpinan fakultas dapat menjadi pemacu semangat seluruh mahasiswa Bidikmisi dan KIP-K di lingkungan Fakultas Ilmu Tarbiyah & Keguruan.
"Saya harap, seluruh keluarga besar Bidikmisi dan KIP-K dapat menjadi aset-aset pembawa perubahan di masa depan. Menjadi pemimpin yang ideal dan mandiri secara intelektual serta finansial, karena dengan mandiri secara intelektual berati kita telah berkontribusi untuk negeri yang telah menjadi jembatan bagi kita semua untuk melanjutkan pendidikan menggapai seluruh cita-cita, dengan apa dengan kita berprestasi baik akademik maupun non akademik. Kemudian mandiri finansial yakni kedepannya dapat menjadi donatur atau penyedia beasiswa bagi seluruh pemuda di Indonesia. Harapan Saya dengan adanya tunas-tunas bidikmisi ini generasi yang telah muncul dapat menjadi insan yang siap berjuang memperkecil angka masyarakat yang tidak dapat melanjutkan pendidikan dan mencetak generasi-generasi yang cemerlang."
"Maka dari itu, untuk dapat mengawalinya kita harus terlibat aktif dalam rangkaian agenda bidikmisi seperti pembinaan akademik agar apa yang menjadi visi dan juga tanggung jawab kita dapat terlaksana dengan beriringan dan optimal". Ujar Yulia Rahmawati saat diwawancarai.
Rep. Dinny Indhikri Azzahra
Red. Rajendra Walad Jihad
Tidak ada komentar:
Posting Komentar