• Wildanum Maknun: Diskusi IMKA Sangat Bermanfaat Bagi Perkembangan Akademik Mahasiswa


                                            


    Diskusi IMKA Minggu, (21/03/21)

    Online Via Google Meet

     

    SEMARANG-BMC Walisongo.com, Pada hari Minggu pagi, Departemen Kajian dan Keilmuan BMC UIN Walisongo mengadakan diskusi yang membahas mengenai tips dan trik ujian IMKA. Diskusi ini diadakan guna memfasilitasi mahasiswa penerima beasiswa Bidikmisi dan KIP-Kuliah UIN Walisongo agar memiliki bekal ilmu untuk mempermudahnya saat menghadapi ujian IMKA. Agenda ini dilaksanakan via online dirumah masing-masing dengan menggunakan media google meet yang di mulai pada pukul 09.45 WIB dengan pemateri Wildanum Maknun (Mahasiswa BMC 2017) dan dihadiri oleh sekitar 70 mahasiswa. Minggu, (21/03/21).

    Nur Marzydha Saputri mengungkapkan bahwa tidak ada kendala yang berarti dari terlaksananya acara diskusi kali ini, hanya saja acara dimulai kurang tepat waktu dikarenakan peserta banyak yang belum memasuki room google meet. Namun, selebihnya acara berjalan lancar dan peserta sangat antusias dalam mengikuti jalannya diskusi. Ia selaku penanggung jawab diskusi IMKA juga berharap untuk kedepannya mahasiswa penerima beasiswa Bidikmisi dan KIP-Kuliah dapat konsisten untuk mengikuti diskusi IMKA di pertemuan-pertemuan berikutnya, karena diskusi ini sangat berguna untuk membantu mahasiswa agar dapat lulus ujian IMKA sebagai salah satu syarat wisuda di UIN Walisongo.

    Wildanum Maknun selaku pemateri juga mengatakan bahwa diskusi IMKA yang diadakan oleh Departemen Kajian dan Keilmuan sangat bagus, karena acara tersebut sangat bermanfaat bagi perkembangan akademik mahasiswa penerima beasiswa Bidikmisi dan KIP-Kuliah UIN Walisongo. Terlaksananya acara ini juga tidak mematahkan semangat belajar mahasiswa meskipun pembelajaran tidak dapat dilakukan secara langsung karena pandemi Covid-19. Antusias peserta juga sangat bagus karena banyak sekali pertanyaan yang muncul. Hal ini menandakan bahwa peserta ingin mengetahui lebih banyak mengenai IMKA. Wildanum juga berharap acara belajar seperti ini dapat terus dilanjutkan karena ketika kita memfasilitasi teman-teman untuk belajar itu sama halnya kita sudah membantu mereka.

    Dewi Muthiatur Roudloh selaku peserta diskusi IMKA mengungkapkan bahwa diskusi ini sangat bermanfaat bagi dirinya yang merupakan mahasiswa baru angkatan 2020. Ia mengatakan bahwa diskusi ini sangat membantunya mengetahui lebih dalam mengenai IMKA, materi yang dipaparkan juga sangat asik dan menarik sehingga ia merasa enjoy dan mudah memahami materi diskusi. Dewi berharap pada pertemuan berikutnya durasi waktu diskusi dapat di perpanjang dan semoga dengan adanya diskusi ini dapat membantu mahasiswa penerima Bidikmisi dan KIP-Kuliah lainnya dalam persiapan menghadapi ujian IMKA.


    Rep. Dinny Indhikri Azzahra

  • You might also like

    5 komentar:

    1. Mantab, BMC Walisongo semakin jaya

      BalasHapus
    2. Diskusinya seru sekali! Sangat interaktif antara peserta dan pemateri hingga tak mengundang kejenuhan didalamnya.😇

      Untuk mbak reporter, Dinny, semangat terus!!💪

      BalasHapus
    3. Mantap sekali BMC Walisongo, semoga dapat terus memberi diskusi yang bermanfaat bagi mahasiswa

      BalasHapus

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.